Gresik, 2 November 2020,
Bupati Gresik, Dr. Ir, H. Sambari Halim Radianto dalam rapat dengan PT Pertamina Retail, anak perusahaan PT Pertamina (Persero), dan PT Gresik Migas (BUMD) mengungkapkan ketertarikannya pada usaha Pertashop untuk PT Gresik Migas. Pertashop merupakan program Pertamina berupa SPBU mini yang dikhususkan pada daerah-daerah yang jauh dari SPBU Existing, “Saya memiliki harapan kepada Gresik Migas untuk bisa mendirikan Pertashop pada beberapa titik di Kabupaten Gresik,” ungkapnya.
Direktur PT Gresik Migas, Moh. Prisdianto mengatakan bahwa Bupati berpesan kepadanya untuk lebih cermat menghitung nilai keekonomian Pertashop, “Beliau meminta kami untuk berkoordinasi dengan Pertamina Retail untuk melakukan perhitungan lebih teliti sehingga nilai keekonomian dari investasi ini bisa diproyeksi,” kata Prisdianto.
Pada pertemuan itu Pertamina Retail yang diwakili oleh Ketut I Ketut Permadi mengakatakan terbuka kepada pihak yang berminat untuk kerjasama termasuk dengan BUMD PT Gresik Migas, “Kami sangat senang apabila ada pihak yang berminat untuk membuka Pertashop, dan siap untuk diajak berdiskusi lebih lanjut tentang teknis dan kerjasama dengan PT Gresik Migas,” katanya.
Tidak tanggung-tanggung, Prisdianto memiliki target untuk mendirikan 20 gerai Pertashop di Kabupaten Gresik dan berharap Pertashop dapat menjadi salah satu sumber pendapatan yang berkepanjangan. “Segala upaya akan kami lakukan untuk dapat memberikan sumbangsih positif untuk Gresik Migas dan PAD, makanya ini akan benar-benar kami kaji secara mendetail dengan harapan untuk dapat menjadi sumber pemasukan baru yang berkepanjangan. kami juga memiliki target untuk membuka
20 titik Pertashop di Kabupaten Gresik,” tandasnya.